Dalam semangat bulan Syawal yang penuh makna, SMA dan SMK Sejahtera Surabaya mengadakan kegiatan Halal Bihalal pada Rabu, 9 April 2025 bertempat di Aula Serbaguna sekolah. Acara ini menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh seluruh warga sekolah sebagai ajang mempererat silaturahmi dan memperkuat rasa kebersamaan setelah menjalani ibadah puasa Ramadan.
Saling Memaafkan, Saling Menguatkan
Bagian paling berkesan dari acara ini adalah sesi salam-salaman dan bermaaf-maafan antar guru, dan seluruh staf sekolah. Suasana haru bercampur bahagia terasa ketika satu per satu saling berjabat tangan dan saling memaafkan.
Kegiatan ditutup dengan acara ramah tamah dan makan bersama, menyajikan aneka hidangan khas Lebaran yang mempererat kebersamaan seluruh peserta.